Tips Merawat mesin potong kertas

1. Lumasi mesin dengan oli secara berkala,biasanya sudah di sediakan lubang pelumasan di mesin, untuk pemakaian normal minimal satu bulan sekali, jika jarang bisa 2-3 bulan sekali, agar kinerja mesin saat proses pemotongan menjadi ringan dan juga mengurangi keausan yang bisa menambah lama jangka  pakai mesin tersebut.

2.Pastikan kekencangan baut pada mesin, karena jika kendor atau terlalu kencang akan mempengaruhi mesin terutama hasil potongan, terasa berat, tidak siku, mengeruk dll.

3.Hindari pemotong memotong straples, hal ini bisa di lakukan dengan mengetahui letak straples pada buku yang akan di potong sehingga straples bisa di hindari.

4.Segera asah pisau jika sudah tumpul atau terkena straples, karena jika tidak mesin akan terasa berat jika di gunakan dan hasil nya juga kurang memuaskan terutama jika terkena stapples akan membekas di buku dan tidak rapi.

5.Hindari pemotongan secara maximal sesuai kapasitas ketebalan pada mesin, namun jika tidak bisa di hindari pastikan pisau tajam atau habis diasah, agar waktu di gunakan tidak berat dan hasilnya bagus. Namun jika pisau sudah tumpul di sarankan untuk segera diasah.

  Demikian tips dari saya semoga bermanfaat.

Jasa Potong Kertas Dan Karton


Mesin DQ-201
 Mulia keloran melayani jasa pemotongan kertas dan karton dengan harga yang bersahabat di kantong, akses jalan juga mudah untuk proses bongkar muat barang dari pick-up sampai truck.
 
 Beralamat di jl.keloran kasihan bantul no 14, untuk lebih tepat nya dari SMSR/SMK 1 lurus keselatan arah ring road, perempatan terakhir sebelum ring road belok kanan nanti ada tugu keloran masih lurus arah barat kiri jalan ruko warna hijau, buka dari hari senin - sabtu pukul 10.00 - 17.00 (hari minggu dan tanggal merah libur atau bisa konfirmasi dahulu). untuk info lebih lanjut tentang segala keperluan di atas bisa menghubungi no 081904223311. 

      (Mohon maaf untuk sementara tidak melayani jasa pemotongan kertas sampai batas waktu yang tidak bisa di tentukan karena mesin sudah tidak tersedia)

Jasa Asah Pisau Potong


Mesin asah Pisau
  Mulia keloran juga melayani slep atau asah pisau potong kertas dari yang besar seperti DQ dan Polar (untuk panjang max 160cm) dan juga pisau mesin kecil seperti star, thunder, qirin, eagle dengan biaya yang lebih murah dan untuk pisau kena straples dikenakan biaya tambahan sesuai dengan kerusakan, dan untuk waktu pengasahan berapa lama tergantung antrian. untuk informasi lebih lanjut bisa menghubungi 081904223311.  


Jasa Pond

Mesin pond

  Selain melayani jasa potong kertas dan karton seperti yang di sebutkan di atas mulia keloran juga menerima jasa pond dan untuk ukuran max 70cm.

    Untuk biaya jasa pond berbeda untuk tiap jenis yang akan di pond tergantung tingkat kerumitan desain pisau dan di hitung per 1000 lembar. Untuk informasi lebih lanjut bisa menghubungi 081904223311. 
    (Mohon maaf untuk sementara tidak melayani jasa pond kertas sampai batas waktu yang tidak bisa di tentukan karena mesin sudah tidak tersedia)

Jasa Servis

  Mulia keloran juga menerima servis ataupun perbaikan mesin yang rusak atau patah karena pemakaian baik mesin potong besar seperti DQ atau pun kecil seperti merk thunder, eagle, qirin, star, dll. kami juga melayani perbaikan strapes merk max, khusus max segala kerusakan bisa di tangani selama spare part nya masih lengkap.

  
  Dengan pengalaman lebih dari 30 tahun tetap di utamakan kualitas tanpa mengurangi kinerja mesin itu sendiri dan bergaransi (untuk jangka waktu nya sesuai perjanjian).

  Untuk biaya dan waktu perbaikan menyesuaikan tingkat kerusakan yang terjadi terhadap mesin. juga melayani bongkar muat atau pindah mesin- mesin besar dalam kota untuk luar kota bisa di konfirmasi dahulu dan juga melayani jual beli mesin segala kondisi dan mata pisau baik baru maupun bekas. Untuk informasi lebih lanjut bisa menghubungi 085227006697 (as) atau 081904223311(xl). whatsapp ready.